Tanam Pohon Dekat Rumah Bisa Bantu Lawan Kekeringan saat Kemarau

Foto: Getty Images/iStockphoto/lovelyday12

Jakarta - Musim kemarau yang berkepanjangan dapat menyebabkan muka air tanah menurun dan debit air berkurang. Kekeringan saat musim kemarau dapat dicegah dengan menanam pohon di dekat rumah.
"Banyak pohon juga membuat persediaan air tanah tidak cepat kering," kata Niwono Yoga, Pengamat Tata Kota Universitas Trisakti, kepada detikcom belum lama ini.

Melansir Our City Forest, Kamis (21/9/2023), akar pohon menyerap air di dalam tanah dan menariknya ke permukaan. Air ini didistribusikan kembali secara lateral dan vertikal melalui sistem akar dalam proses redistribusi hidrolik. Pohon melakukan ini untuk mencegah kematian akar dan mempertahankan kelembapan tanah.

Sejalan dengan teori tersebut, Niwono mengatakan bahwa pohon memiliki dua fungsi penting, yaitu memberikan keteduhan dan menyimpan air saat musim hujan.
"Ada dua fungsi penting pohon yaitu memberikan keteduhan untuk lingkungan dan untuk menyimpan air saat nanti musim hujan. Banyak pohon juga membuat persediaan air tanah tidak cepat kering," jelasnya.

Niwono menyarankan masyarakat untuk menanamkan pemahaman kepada keluarga masing-masing mengenai pentingnya pohon. Selain itu, aksi menanam pohon juga harus digerakkan.
"Selain itu ajari seluruh keluarga untuk menganggap penting pohon dan mulai menanam pohon," katanya.

Hal ini merupakan respons Niwono atas kebiasaan masyarakat melakukan pengeboran untuk memperdalam sumur guna mendapatkan pasokan air saat musim kemarau. Ia menilai bahwa kebiasaan masyarakat ini justru memiliki efek jangka panjang yang buruk bagi lingkungan.
"Memperdalam sumur hanya menyelamatkan diri masing-masing, sementara aktivitas 'menabung' dilupakan karena kita hanya bisa menyedot terus dan ini yang akan menjadi permasalahan lingkungan," kata Niwono.

Buat detikers yang punya permasalahan seputar rumah, tanah atau properti lain, tim detikProperti bisa bantu cari solusinya. Kirim pertanyaan kamu vie email ke redaksi@detikproperti.com dengan subject 'Tanya detikProperti', nanti pertanyaan akan dijawab oleh pakar.

sumber : detikProperti


TERKAIT