Babinsa Kodim 0320/Dumai Ucapkan Belasungkawa Meninggal Warga Binaan

Mendengarkan informasi ada warga binaan meninggal dunia, Babinsa Kodim 0320/Dumai, Sertu Nono Supriadi langsung bergegas melayat kerumah duka Jalan Perjuangan RT 11 Kelurahan Bukit Batrem Kecamatan Dumai Timur, Kamis (11/05/2023).

Dumai, Mimbarnegeri.com - Mendengarkan informasi ada warga binaan meninggal dunia, Babinsa Kodim 0320/Dumai, Sertu Nono Supriadi langsung bergegas melayat kerumah duka Jalan Perjuangan RT 11 Kelurahan Bukit Batrem Kecamatan Dumai Timur, Kamis (11/05/2023).

Warga yang meninggal dunia itu bernama Alirudin Sianipar tutup usia 51 tahun karena sakit.

Babinsa Koramil 01/Dumai menuturkan, bahwa kedatangan dirinya ke rumah duka merupakan wujud kepekaannya terhadap kondisi di wilayah binaan, dan juga sebagai bentuk empati dalam memberikan semangat dan dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan.

“Sebagai Babinsa, sudah menjadi kewajiban saya untuk selalu tanggap dengan segala situasi dan kondisi yang terjadi di wilayah binaan, terlebih lagi disaat ada warga yang berduka seperti ini,” tutur Sertu Nono Supriadi.

Nomor menambahkan kegiatan ini bukan hanya terikat dengan kewajiban sebagai pembina dan pemelihara kamtibmas serta sesama umat beragama, namun hal ini juga sudah menjadi suatu keharusan untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka memberikan dukungan moril dan motivasi agar kuat dalam meghadapi segala cobaan.

“Kepedulian dan perhatian sangat diharapkan mereka, apalagi dari Babinsa yang selama ini selalu bersama-sama dalam suka maupun duka,” tambahnya.

Salah satu keluarga almarhum Alirudin Sianipar menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Babinsa Kodim 0320 Dumai, baik dalam suka maupun duka. "Hal ini menunjukkan bahwa kedekatan Babinsa dan warga sudah seperti sanak keluarga," ucapnya.

Terpisah, Dandim 0320/Dumai, Letkol Arh Hermansyah Tarigan
mengucapkan turut berdukacita atas meninggalnya bapak Alirudin Sianipar sedalam-dalamnya.

"Kepada warga binaan yang tertimpa musibah meninggal dunia, mendoakan almarhum dan memberikan dukungan moril pada keluarga yg ditinggalkan serta mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat, sebagai sarana untuk lebih dekat dengan masyarakat guna memperkokoh Kemanunggalan TNI dan Rakyat," ujar Dandim.

Kegiatan ini menjalin silaturahmi yang akrab antar Babinsa dengan warga dan tentunya yang diharapkan adalah informasi tentang perkembangan situasi di wilayah bisa di dapat dari warga.

Dan tidak kalah penting salah satu tugas pokok Babinsa adalah temu cepat dan lapor cepat dapat terlaksana berkat terjalin komunikasi yang erat antara Babinsa dengan warga binaan, ungkapnya.


Sumber : Pendim 0320/Dumai

TERKAIT