80 Persen Pasar Cik Puan Terbakar, 40 Toko Mas Ikut Ludes

PEKANBARU - Kebakaran hebat terjadi di Pasar Cik Puan, yang berada di Jalan Tuanku Tambusai, Kota Pekanbaru, Minggu (20/2/2023) sore. Kebakaran itu hanguskan 80 persen kios yang ada di pasar tersebut.

Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andrie Setiawan ungkapkan dari 500 kios yang ada di pasar tersebut, 400 di antaranya ludes terbakar dalam kejadian itu.

"Ada pun jumlah kios lebih kurang 500 kios di Pasar Cik Puan. Kios yang terbakar lebih kurang 400 kios yang terdiri dari 40 kios toko mas dan 360 kios biasa yang terbuat dari kayu," ungkapnya, Senin (20/2/2023).

Dia menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi, api pertama kali muncul dari kios jam yang saat itu dalam keadaan kosong. Di mana lokasi tepat berada di belakang kios toko mas.

"Kemudian dilakukan pemadaman oleh pemilik toko. Namun karena api semakin besar dikarenakan kios sebagian terbuat dari papan sehingga sulit dipadamkan, maka api tersebut menjalar ke kios-kios sempadannya yang rapat bangunannya," jelasnya.

Saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kebakaran tersebut.(hrc)

TERKAIT