Pekanbaru dan Sekitar Diguyur Hujan Lebat, BMKG: Waspada Angin Kencang

PEKANBARU - Jumat (10/2/2023), BMKG memprediksi hujan masih guyur Provinsi Riau, khususnya Kota Pekanbaru. Sama seperti sebelumnya, hujan berpotensi disertai angin kencang.

Cuaca siang hingga sore hari ada potensi hujan lebat sebagian Kota Pekanbaru, Kampar, Kepulauan Meranti, Bengkalis, Siak, Indragiri Hulu, dan Indragiri Hilir.

Sedangkan malam hari ada potensi hujan intensitas ringan hingga sedang. Bisa terjadi di sebagian besar wilayah Meranti, Pelalawan, Indragiri Hilir, dan Siak.

"Peringatan dini waspada potensi hujan lebat, yang dapat disertai petir dan angin kencang. Bisa terjadi di Pelalawan, Bengkalis, dan Siak siang dan sore hari," sebut Anggun, petugas Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Jumat (10/2/2023).

Untuk arah angin Barat Laut ke Timur Laut  dengan kecepatan 10 hingga 38 km/jam. Prakiraan tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0,5 sampai 1,25 meter.

Sementara hotspot di Pulau Sumatera, khususnya Riau masih terpantau nihil. (*)

TERKAIT