Walikota Dumai Ucapkan Hari Pers Nasional, Tegaskan Pers Komitmen Sajikan Informasi Aktual

DUMAI - Walikota Dumai H Paisal mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) dalam akun @h.paisal_official yang dibagikan oleh Diskominfo Kota Dumai melalui laman Facebook, Walikota Dumai mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional, 9 Februari 2022.

Orang nomor satu di Kota Dumai ini juga mengatakan bahwa, tak ada demokrasi tanpa kebebasan pers, tak ada kebebasan pers tanpa demokrasi.

"Terus berkarya dan tetaplah komitmen dalam menyajikan informasi yang aktual, berkualitas dan mampu mengedukasi masyarakat. Bersama pers, cerdaskan negeri, satukan ibu pertiwi," tulis Paisal melalui akun resminya, @h.paisal_official.

Sebelumnya, Walikota juga mengucapkan terimakasih untuk insan pers khususnya bagi insan pers yang ada di Kota Dumai yang berperan aktif bersama-sama mengawasi program pembangunan serta menjadi jendela informasi, penyebar wawasan bagi masyarakat Kota Dumai.

Walikota berharap agar sinergi antara insan pers dengan Pemerintah Kota Dumai terus terjaga dengan baik untuk mengawal program pembangunan Dumai.

Peran Pers sebagai kontrol sosial, juga memberikan edukasi dan masukan bagi kami agar pemerintah dapat menjalankan program pembangunan dengan baik sesuai keinginan masyarakat.

Paisal juga berharap, insan pers ikut mengawal program kerja pemerintah Kota Dumai. Sebab peran media sangat penting sebagai kontrol program pembangunan yang dijalankan pemerintah.

Terlebih di masa pandemi ini, peran pers sangat dibutuhkan untuk menyebarkan informasi secara utuh dan membangun kesadaran masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Semoga Pers Indonesia, Dumai khususnya dapat menyajikan berita-berita yang berimbang, berita yang dapat dipertanggungjawabkan, bukan berita hoax sehingga dapat mencerdaskan, memajukan dan mempersatukan bangsa. Sekali lagi atas Pemerintah Kota Dumai mengucapkan selamat Hari Pers Nasional 9 Februari 2022," pungkasnya.

Sementara Ketua PWI Kota Dumai, Bambang Hendriyanto, mengatakan PWI Kota Dumai akan melaksanakan berbagai kegiatan, mulai dari bhakti sosial dan doa bersama, turnamen domino, turnamen badminton serta kegiatan lainnya.

Selain itu, untuk mendukung dan mensukseskan puncak HPN 2022, PWI Dumai mengutus 5 orang menghadiri dan mengikuti berbagai kegiatan puncak HPN 2022 di Kendari, Sulawesi Tenggara, 9 Februari 2022.

"Alhamdulillah, di HPN tahun ini meskipun di tengah Pandemi Covid-19 kami masih bisa mengikuti puncak HPN di Kendari dan akan menggelar beberapa rangkaian acara sempena HPN 2022," tutupnya.(hrc)

TERKAIT