Bupati Inhu Apresiasi Dandim Eko Suprisetiawan untuk Pengabdian Kerja di Inhu

INHU - Bupati Indragiri Hulu, Rezita Meylani Yopi, menghadiri acara pisah sambut Komandan Kodim 0302/ INHU dari Letkol CZI Eko Suprisetiawan kepada Letkol Kav Dani Prasetyo Wibowo.

Acara dilaksanakan di Gedung Dang Purnama Rengat, Jumat (11/3/2022). Tampak hadir bersama Bupati Inhu, Sekretaris Daerah Inhu, Hendrizal, DPRD Inhu, para pejabat di lingkungan Pemkab Inhu dan unsur Forkopimda Inhu.

Dalam sambutannya, Dandim 0302/Inhu yang lama, Eko Suprisetiawan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kinerjanya selama lebih kurang 1 tahun 7 bulan di Inhu. Beliau juga mohon maaf apabila selama kepemimpinan beliau banyak terjadi hal yang kurang berkenan.

Sementara itu, Dandim yang baru, Dani Prasetyo Wibowo mengucapkan terima kasih atas penyambutan dirinya menjadi Dandim 0302/Inhu. Beliau berharap dapat membantu pemerintah menjalankan roda pemerintahan.

Bupati Indragiri Hulu, Rezita Meylani Yopi dalam sambutannya menyampaikan ribuan terima kasih kepada Dandim Eko Suprisetiawan beserta istri yang telah banyak membantu semua pihak selama ini. Selama 1 tahun 7 bulan banyak hal yang telah dilakukan Dandim Eko di Indragiri Hulu terutama membantu penanganan Covid-19 dan vaksinasi.

Selain itu, Bupati Inhu juga menyambut hangat kedatangan Dandim yang baru, Dani Prasetyo Wibowo beserta istri. Beliau berharap Dandim Dani dapat memberikan ide-ide dan inovasi kepada pemerintah dalam menjalankan kebijakan.(hrc)

TERKAIT