Wagubri Prediksi Akhir Januari Kasus Covid-19 di Riau Membludak

PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution memprediksi kasus Covid-19 di Riau akan meningkat drastis akhir Januari ini.

Pasalnya, kata Wagubri, masa cuti bersama Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru) yang lalu memang dimanfaatkan masyarakat untuk pergi berlibur dan lalai menerapkan protokol kesehatan.

"Kami melihat saat cuti Nataru masyarakat abai sekali menerapkan protokol kesehatan, jadi ada kemungkinan akhir bulan ini kasus Covid-19 akan lebih tinggi dari bulan Desember lalu," kata Wagubri, Senin (11/1/2021) usai rapat dengan Forkopimda di Gedung Daerah.

Menurut data Dinas Kesehatan Provinsi Riau, pada bulan Desember 2020 lalu tercatat 4.898 kasus terkonfirmasi Covid-19.

"Ada kemungkinan akhir bulan ini melebihi (4.898 kasus) itu," ujar Wagubri.

Untuk mencegah hal itu terjadi, Wagubri meminta kepada masyarakat untuk kembali disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Pakai masker jika keluar rumah, kalau tidak ada urusan yang terlalu penting jangan keluar, jangan berkumpul, jaga jarak, dan cuci tangan setelah menyentuh apa pun. Kalau tidak begitu, kekhawatiran kita Covid ini akan makin lama hilangnya," katanya.(hrc)

TERKAIT