Pangdam I BB Tinjau Penanganan COVID-19 dan Vaksinasi di Kota Dumai

PEKANBARU - Lakukan kunjungan kerja ke Kota Dumai, Pangdam I BB, Mayjen TNI, Hasanuddin apresiasi program penanganan COVID-19 dan penggesaan vaksinasi di Kota Dumai.  

Hal tersebut disampaikan, Pangdam I BB, Mayjen TNI Hasanuddin sesuai laporan penjelasan penanganan COVID-19 dan penggesaan vaksinasi dari Dandim 0320/Dumai dan Kapolres Dumai saat bersilaturahmi dengan Wali Kota Dumai, H Paisal, di kediaman wali kota Dumai, Rabu (2/6).

Pangdam I BB, menyampaikan, jika program yang direncanakan tersebut cukup bagus dan tinggal bagaimana mengimplementasikan dilapangan. Sehingga antisipasi dan penekanan penyebaran COVID-19 maupun pelaksanaan vaksinasi bisa terealisasi dengan maksimal.

"Programnya cukup bagus dan tinggal implementasi di lapangan bisa berjalan dengan maksimal," katanya.

Saat ini jelasnya, tingginya penyebaran COVID-19 di Provinsi Riau juga menjadi perhatian khusus dari pemerintah pusat. Terutama oleh Presiden RI yang sebelumnya juga sudah meninjau lansung ke Riau.

"Kita sama tahu bahwa kota Dumai termasuk salah satu yang harus mendapatkan perhatian khusus terhadap penyebaran COVID-19 dan pelaksanaan Vaksinasi kepada masyarakat, dan ini  juga perhatian lansung dari Presiden RI," ujarnya.

Untuk itu, mari bersama-sama mengatasi penyebaran COVID-19 ini. Semua harus berperan aktif, baik dari Lembaga Adat, tokoh agama, tokoh masyarakat serta pemerintah Daerah.

"Salah satu upaya yang dapat kita lakukan yaitu dengan membangun imun tubuh menangkal virus COVID-19 serta mengakan disiplin Protokol Kesehatan dan mengawasi PPKM yang diselenggarakan daerah" katanya.

Lebih jauh, Jenderal bintang dua ini juga menyinggung terkait angka kematian di Riau yang termasuk cukup tinggi. Dimana ia meminta hal tersebut bisa dikroscek lebih lagi. Baik dalam penanganan maupun dalam pelayanan saat memberikan tindakan. Karena ini juga menjadi perhatian dari presiden RI beberapa hari terakhir ini.

"Memang ajal itu kita tidak bisa menentukan, tapi ini juga harus menjadi perhatian bagi kita. Kita harus tingkatkan lagi pelayanan dan juga meningkatkan fasilitas di rumah sakit yang bisa di koordinasikan dengan maksimal," tuturnya.

Turut hadir pada pertemuan itu, Danrem 031/WB Brigjen TNI M Syech Ismed, Wakapolda Riau, Forkopimda Dumai serta beberapa jajaran Kodam I BB dan jajaran Korem 031/WB.(*)

TERKAIT