Serma Misbahuddin Apresiasi Terhadap Pengurus LLMB Kecamatan Binawidya

Komandan Koramil (Danramil) 06/Sukajadi Kapten Inf M Fadhil diwakili Babinsa Serma Misbahuddin menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus DPC Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Kecamatan Binawidya dengan masa bakti 2023 - 2028

Pekanbaru, Mimbarnegeri.com - Komandan Koramil (Danramil) 06/Sukajadi Kapten Inf M Fadhil diwakili Babinsa Serma Misbahuddin menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus DPC Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Kecamatan Binawidya dengan masa bakti 2023 - 2028.

Pelaksanaan pelantikan tersebut dilaksanakan di Taman Rekreasi BMR Jalan Semangka Kelurahan Binawidya Kecamatan Binawidya Kota Pekanbaru, Jumat (22/12/2023).

Dalam kegiatan itu turut dihadiri Camat Binawidya Indah Vidya Astuti, S.STP, Ketua Panitia DPD LLMD, Danramil 06/Sukajadi diwakili Serma Misbahudin, Kapolsek Tampan Kompol Asep Rahmat SH SIK, Babinsa Kelurahan Binawidya Serda Gk Sinaga dan Koptu Wahyudin, Bhabinkamtibmas Kelurahan Binawidya dan seluruh anggota DPD LLMD serta para undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Serma Misbahudin mengapresiasi sekaligus mengucapkan selamat atas pelantikan dan pengukuhan pengurus DPC Laskar Melayu Bersatu (LLMB) Kecamatan Binawidya dengan masa bakti 2023 - 2028 yang baru.

"Semoga kepengurusan yang baru dilantik ini bisa mendukung program - program dari Pemerintah Kota Pekanbaru, khususnya Kecamatan Binawidya untuk kemajuan kearah yang lebih baik lagi," ucap Serma Misbahudin.

"Jadikan amanah ini sebagai bentuk kehormatan dalam tugas - tugas kedepannya," katanya menambahkan.

Babinsa Kelurahan Binawidya mengharapkan senantiasa mendedikasikan diri untuk kepentingan masyarakat dan lestarikan nilai-nilai sejarah dan perjuangan, serta melaksanakan nilai-nilai budaya Melayu di Kota Pekanbaru.

TERKAIT